Cara menggunakan WA Gateway billingotomatis pada WordPress


WA Gateway merupakan layanan dari billingotomatis, detail tentang layanan ini bisa di cek di:
https://www.domosquare.com/blog/berita/hai-kenalan-sama-wa-gateway-billingotomatis-yuk/

Sebelum menggunakan WA Gateway pada wordpress, Anda perlu mengordernya dahulu 😁, ada bisa mengorder di halaman:
https://www.domosquare.com/manage/cart.php?gid=20

Untuk setup awalnya, Anda bisa baca tutorialnya di halaman berikut:
https://www.domosquare.com/tutorial/billingotomatis/cara-order-dan-penggunaan-wa-gateway-billingotomatis.html

Install Plugin

Untuk menginstall plugin WA Gateway Billingotomatis silahkan Anda download terlebih dahulu dan aktifkan plugin berikut:

Setelah aktif silahkan klik sub module menu Billingotomatis, dan download serta upload ke wordpress Anda plugin Whatsapp Gateway nya:

Billingotomatis > Module

Setelah diaktifkan, seharusnya menu Kelola WA sudah ada di sidebar dashboard WordPress Anda.

Menu Kelola WA

Konfigurasi Plugin

Silahkan buka menu Kelola WA -> Konfigurasi untuk memulai konfigurasi plugin WA Gateway billingotomatis.

Pengaturan WA

Masukkan informasi API Server, API ID, dan API Key yang Anda dapatkan dari halaman layanan WA Gateway Anda di member area Domosquare.com.

Isikan maksimum pengiriman perhari jika Anda ingin membatasi jumlah kiriman WA perhari. Dan isi External API key dengan tulisan dan atau nomor acak singkat saja.

Sebelum klik Simpan, pastikan sekali lagi informasi API yang Anda masukkan sudah benar.

Mencoba kirim WA

Setelah konfigurasi selesai, Anda bisa coba kirim WA di menu Kelola WA -> Kirim WA.

Test kirim WA

Pada form tersedia nomor tujuan, pesan, dan tombol Kirim.

Pastikan nomor tujuan nya sudah terdaftar WA.

Pesan WA support emoji 🤩, jadi Anda mudah menulis pesan text WA, dan ditambah juga untuk format text, bisa mengikuti format standar wa.

Integrasi dengan plugin lain

Bagi developer yang ingin mengintegrasikan dengan cepat plugin ini, bisa manfaatkan fungsi kirim_wa().

Fungsi kirim_wa() menerima 2 variabel:
– nomor WA
– pesan yang dikirimkan

Contohnya:

<?php
kirim_wa("62852555","Contoh pesan WA");
?>

Kirim WA langsung dari Website

Ya seharusnya jika semua sudah dilakukan dengan benar saat ini Anda sudah menerima WA yang dikirim dari Web Anda 😀.

KEREN BUKAN!!! 🤣🤣🤣

Menu Lain di plugin Billingotomatis – Whatsapp Gateway

  1. Kotak Keluar – ini menampung semua pesan WA yang dikirim melalui plugin WA Gateway, baik yang dikirim via form, ataupun via fungsi kirim_wa() yang dipanggil dari theme atau plugin lain.
  2. Kotak masuk – ini menampung semua pesan masuk. Pesan masuk bisa didapatkan dengan memasukkan URL INBOX yang ada di URL Kelola WA -> Informasi, ke kolom Callback URL WA Gateway di member area Domosquare.com
  3. Kotak Gagal – ini menampung semua pesan WA yang dikirim namun mendapatkan error/gagal.
  4. Informasi – di halaman ini Anda bisa mengetahui detail penggunaan plugin untuk theme ataupun plugin lain, dan juga ada URL INBOX untuk keperluan memonitor WA masuk.
  5. Contact Form 7 – Halaman ini berisi fasilitas untuk mengintegrasikan WA Gateway dengan Contact Form 7.
  6. WPForms – Halaman ini berisi fasilitas untuk mengintegrasikan WA Gateway dengan WPForms.

Baiklah, demikian tutorial penggunakan plugin WA Gateway untuk wordpress.

Ada pertanyaan? Silahkan kontak billingotomatis@domosquare.com.

Artikel ini membantu Anda?

Leave a Reply

LIVECHAT